Saturday, September 1, 2012

Solidaritas Ananda Zahra


“Innalillahi wa inna ilaihi raaji’un”

Sesungguhnya segala sesuatu berasal dari Allah dan akan kembali padanya.



Siang itu sekitar jam 12.04 tepatnya Tanggal 17 Agustus 2012 Ananda Zahra Binti Sanusi (8 Tahun) telah tertabrak kendaraan roda empat di Jalan Raya Rusa Raya - Cikarang Baru, tragisnya pengemudi kendaraan Toyota jenis Avanza Warna Silver tidak menghentikan kendaraanya untuk turun melihat kondisi korban tetapi justru melajukan kendaraannya dengan kencang untuk melarikan diri dari tanggung jawabnya sampai saat ini.

Allah SWT menyadarkan diri kita betapa singkatnya hidup ini. Betapa pentingnya harus mengisi kehidupan yang singkat ini dengan berbagai macam kebaikan yang terbaik.

Ananda Zahra adalah anak ke-2 dari Keluarga Bapak Sanusi Yang beralamat di Jalan Menjangan Cikarang Baru Kab. Bekasi.

Kami turut berduka cita dan berbelasungkawa atas kejadian ini, semoga ini menjadikan kita semakin kuat dalam beribadah dan beramal kebaikan.

http://cikarangonline.com/korban-tabrak-lari-di-jalan-rusa-raya-cikarang-baru.html

http://suarapembaca.detik.com/read/2012/08/30/172423/2003574/283/tabrak-lari-di-perumahan-cikarang-baru-korban-meninggal

http://sosbud.kompasiana.com/2012/08/31/mempertanyakan-tanggung-jawab-dan-nurani-pelaku-tabrak-lari/

Untuk itu mari kita turut belasungkawa atas kejadian/musibah yang terjadi ke keluarga korban Bapak Sanusi dan ikut mendukung dalam solidaritas Ananda Zahra agar Pelaku segera menyerahkan diri atau tertangkap pihak kepolisian untuk menyelesaikan kasusnya secara Hukum yang berlaku di Negara ini.

Mari kita do'a kan Ananda Zahra : 

Allahumghfirlahu warhamhu wa ”afihi wa”fu ”anhu
Ya Allah, ampunilah dia, kasihanilah dia, berilah dia keafiatan dan maafkanlah dia.


0 comments: